Aturan rujukan peserta BPJS tak lagi berjenjang masih digodok dan rencananya akan berlaku Januari 2026. Pasien dalam kondisi darurat bisa langsung mengakses fasilitas kesehatan terdekat.
Hal itu disampaikan Direktur Pelayanan Klinis Kementerian Kesehatan Obrin Parulian.
“Gawat darurat tetap masyarakat kita buka akses untuk mengakses seluruh layanan kesehatan yang tersedia. Mau di situ ada klinik, ada rumah sakit, mau kelas A, B, C, D, mau sekarang aturan kita Dasar, Madya, Utama, Paripurna, dia berhak mengakses layanan tersebut,” kata Obrin kepada wartawan di Kantor Kemenkes, Jakarta, Jumat (21/11).
Obrin mengatakan, sistem berbasis kompetensi ini dirancang untuk memangkas birokrasi berjenjang dari fasilitas kesehatan tahap pertama (FKTP) ke faskes tingkat berikutnya.
Namun, menurutnya, dalam keadaan darurat, pasien bisa langsung mengakses faskes untuk mendapat pertolongan segera.
Ia menyebut, apabila pasien membutuhkan rujukan ke faskes, Kemenkes menyiapkan aplikasi yang dinamai 'Satu Sehat Rujukan'.
“Makanya nanti Satu Sehat Rujukan ini juga pakai geo tagging. Jadi dia semua faskes nanti sudah kita wajibkan dan sudah punya koordinat lokasinya, longitude berapa itu sudah punya. Sehingga nanti Google Map akan membaca geo taggingnya,” ungkapnya.
“Oh ini yang terdekat, misalnya dia butuh Madya, yang terdekat rumah sakit dengan kemampuan Madya jantung pembuluh darah adalah Rumah Sakit X. Sistemnya ngirim ke sana,” lanjutnya.

1 month ago
19






















:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5416450/original/062853400_1763451078-Harga_Apple_Watch_Series_11_hingga_Watch_Ultra_3_di_Indonesia_01.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4110996/original/050787700_1659452347-Spotify_2.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5438274/original/083064300_1765278633-WhatsApp_Image_2025-12-09_at_17.44.57.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5415742/original/089860200_1763402312-IMG-20251117-WA0054.jpeg)



:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5236191/original/021182700_1748493363-image002.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4632922/original/087873700_1698908712-BEdu__1_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5415760/original/068432600_1763423351-Oppo_Reno15_01.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2904681/original/070028300_1567861054-0E6A1422-01.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5226660/original/050701400_1747753465-steptodown.com913068.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4989336/original/056998500_1730640716-top-view-turron-dessert.jpg)